Pages


web stats

Monday, April 29, 2013

Beautiful Waterfall in My Town


Berapa banyak air terjun yang kalian kunjungi? Memang banyak air terjun yang ada di sekitar daerah Ponorogo seperti air terjun Pletuk,air terjun Sedudo,air terjun Tawang Mangu.Air terjun yang menyimpan kesegaran dan keindahan
yang luar biasa .Tapi tahukah kamu jika daerah Ngrayun,salah satu kecamatan di Ponorogo ternyata menyimpan pesona luar biasa.Yap,air terjun Sunggah tepatnya di desa Selur.
Air terjun ini memang belum pernah terjamah oleh banyak orang,sehingga masih bisa dijamin keaslian keindahan dan keasriannya.Air terjun ini memiliki ketinggian kurang lebih 50m diatas permukaan laut.Dinginnya butiran air yang jatuh sangat menyegarkan , airnya mengalir disepanjang tahun ditambah hijaunya pepohonan dan semak belukar yang masih menghijau.
Ternyata selain memiliki pesona air terjun Sunggah ,desa Selur ini juga memiliki keindahan tebing batu besar yang sering disebut Watu Semaur,letaknya tidak jauh dari air terjun Sunggah.Watu Semaur ini memiliki ketinggian sekitar 150m di atas permukaan tanah.Kekokohan dan ketinggiannya sangat cocok untuk menguji nyali para pecinta alam.Sering kali Watu Semaur digunakan untuk berkemah.
Namun sayangnya pemeliharaan tempat wisata ini sangat kurang diperhatikan oleh masyarakat dan pemerintah.Seharusnya mereka lebih memperhatikan keberadaan ojek wisata yang indah ini karena keberadaannya sangat menguntungkan masyarakat terutama dalam bidang ekonomi.Kepedulian pemerintah masih sangat dinanti.Berbagai fasilitas penunjang masih sangat diperlukan.

0 comments:

Post a Comment